Tim Penggerak PKK Kabupaten Blora bersama dengan Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Blora serta SKPD terkait mengadakan pembinaan LBS ( Lingkungan Bersih dan Sehat ) di Desa Gotputuk Kecamatan Ngawen . Kegiatan ini dilaksanakan sebagai persiapan penilaian Lomba Pelaksana Terbaik LBS Tingkat Jawa Tengah Tahun 2016. Desa Gotputuk adalah Juara I Lomba LBS Tingkat Kabupaten Blora sehingga berhak mewakili Kabupaten Blora dalam lomba yang sama di tingkat Provinsi Jawa Tengah .
Dalam sambutan pengarahannya Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Blora mengharapkan dukungan semua SKPD terkait sesuai bidang tugasnya masing - masing untuk mendukung semua kegiatan yang ada di Desa Gotputuk demi terwujudnya tujuan yang diinginkan yaitu menjadi yang terbaik di Tingkat Provinsi Jawa Tengah.
Kepada Kepala Desa, Tim penggerak PKK dan warga masyarakat Desa Gotputuk beliau berpesan bahwa Lomba LBS ini jangan dijadikan beban tetapi harus disyukuri karena kedepan Desa Gotputuk akan menjadi lebih baik dengan lingkungan yang tertata indah dan sehat sehingga menjadi contoh desa - desa lainnya.
Untuk mewujudkan itu diperlukan semangat gotong royong dan kebersamaan antara pemerintah desa, tokoh masyarakat dan tokoh agama dan tentunya seluruh warga masyarakat Desa Gotputuk.
Pada kesempatan tesebut juga diserahkan bantuan dari CSR berupa semen dan jamban sebanyak 71 buah untuk warga masyarakat yang belum memiliki jamban.
Pada kesempatan tesebut juga diserahkan bantuan dari CSR berupa semen dan jamban sebanyak 71 buah untuk warga masyarakat yang belum memiliki jamban.
0 komentar:
Posting Komentar